News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

595 Personel Polda Kalsel Naik Pangkat

595 Personel Polda Kalsel Naik Pangkat

DelimaNews-Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. memimpin langsung Upacara Korp Raport Kenaikan personel Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) yang bertempat di Lapangan Apel Mapolda setempat, Banjarmasin, Jum’at (01/07/2022) pagi.

Adapun jumlah personel yang melaksanakan Korp Raport sebanyak 595 orang, terdiri 571 anggota Polri periode 1 Juli 2022 dan 24 PNS Polri periode 1 April 2022. Dimana kenaikan pangkat dari AKBP ke KOMBES POL sebanyak 3 personel, KOMPOL ke AKBP 11 personel, AKP ke KOMPOL 5 personel, IPTU ke AKP 5 personel, IPDA ke IPTU 18 personel, dan AIPDA ke IPDA 4 personel.

Kemudian AIPDA ke AIPTU sebenyak 48 personel, BRIPKA ke AIPDA 209 personel, BRIGADIR ke BRIPKA 75 personel, BRIPTU ke BRIGADIR 57 personel, dan BRIPDA ke BRIPTU sebenyak 136 personel.

Dalam amanatnya Kapolda Kalsel menyampaikan bahwa Korp Raport Kenaikan Pangkat yang saat ini dilaksanakan bertepatan dengan Peringatan Hari Bhayangkara ke – 76 tahun 2022.

“Korp Raport Kenaikan Pangkat juga bukan merupakan hadiah akan tetapi merupakan hasil jerih payah dan kerja keras saudara – saudara sekalian dalam menunjukan kinerja ataupun prestasi berupa pelayanan kepada masyarakat yang telah saudara berikan melalui tugas peran dan tanggung jawab masing – masing sesuai tugas pokok Polri,” ujar Kapolda Kalsel.

Dirinya juga menegaskan terkait bertambahnya Pangkat atau Jabatan yang diberikan kepada saudara – saudara bukan berarti membuat saudara – saudara lupa terhadap tugas dan tanggung jawab, akan tetapi bertambah nilai tanggung jawab kepada saudara – saudara baik sebagai senior yang selalu memberikan contoh terbaik kepada juniornya maupun sebagai atasan yang dapat mengendalikan bawahannya.

“Pada Upacara Korp Raport pagi ini pula saya ingin mengajak Saudara – saudara agar menjadikan momen ini sebagai kebanggan guna mencapai sukses, baik terhadap pribadi, keluarga, kesatuan maupun masyarakat,” imbuhnya.

Usai upacara, Kapolda, Wakapolda beserta seluruh Pejabat Utama memberikan ucapan selamat kepada personel Polda Kalsel yang melaksanakan Korp Raport.

H. Deden S

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar