Gelorakan Pembangunan ZI Dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Kepada Masyarakat Pesisir Seruyan
DelimaNews - Seruyan – Personel Ditpolairud Polda Kalteng sosialisasikan bahwa pihaknya telah membangun Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) kepada warga sekitar Bantaran Sungai Seruyan, Jum’at (14/10/2022).
Dalam kegaiatan tersebut Bripka Otong Adhar menjelaskan bahwa Zona Integritas merupakan predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Mengingat Ditpolairud mengemban tugas menjaga keamanan perairan serta menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat daerah bantaran sungai hingga masyarakat pesisir. Oleh sebab itu pihaknya akan terus berinovasi untuk meningkatkan pelayanan, agar masyarakat sungai dan pesisir serta tranportasi air dapat merasakan dampak positifnya, ujar Bripka Otong Adhar.
“Kami telah berupaya untuk membangun Zona Intregritas pada lingkungan kerja kami, untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tersebut kami meminta masyarakat bisa menilai secara langung perubahan kerja Personel yang ada dilapangan,” tutur Dirpolairud Polda Kalteng Kombes. Pol. Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H., melalui Ka Marnit Seruyan Bripka Yadi Supiandi.
H. Deden S
Posting Komentar